(Sumber : Penulis)
Kabupaten Magelang – Kelompok KKN Desa Pringombo, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Magelang mengadakan kegiatan sosialisasi mengenai hukum kontrak atau perjanjian dalam masyarakat. Dilaksanakan pada Selasa, (6/8), diskusi ini dimulai pukul 20.00 – 22.00 WIB yang bertempat di musala Baitul Muttaqien, desa Pringombo. Kegiatan yang bertajuk “NGOBAR (Ngopi Bareng): Melek Hukum dan Bijak Bermedia” ini turut mengundang Bapak Muhammad Marizal S.Sy., M. H, selaku dosen jurusan Hukum, fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Universitas Tidar.
Kegiatan ini dilaksanakan atas dasar keluhan masyarakat memgenai minimnya pengetahuan hukum kontrak atau perjanjian, khususnya dalam hal jual beli yang sering dilaksanakan oleh masyarakat terutama yang berperan sebagai pelaku UMKM. Dengan menghadirkan pembicara terkait sesuai passion-nya, hal ini turut menambah antusias masyarakat untuk mengikuti diskusi seklaigus belajar mengenai hukum kontrak dan penerapannya.
Pertanyaan demi pertanyaan disampaikan oleh masyarakat terhadap pembicara yang hadir. Salah satunya pertanyaan mengenai pentingnya fungsi materai dalam sebuah perjanjian. Fungsi materai dalam perjanjian digunakan sebagai pemberi tanda para subjek yang melakukan perjanjian telah mermbayar pajak dan apabila terjadi sengketa di persidangan dapat dijadikan sebagai alat bukti dokumen.
Setelah penyampaian materi yang disampaikan oleh Bapak Muhammad Marizal S. Sy., M. H., dilanjutkan dengan kegiatan ngopi bareng yang turut dipandu oleh Bapak Ahmad Fauzi selaku pelaku UMKM di Desa Pringombo, dengan fokus UMKM di bidang budidaya kopi. Turut dijelaskan bagaimana proses pembuatan kopi mulai dari proses penanaman, pemanenan, pengolahan, sampai dengan penyajian, yang kemudian dapat diterima oleh para penikmat kopi. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat untuk mengahadiri kegiatan ini, karena tidak hanya berupa kegiatan sosialisasi yang kaku dan monoton, namun juga dapat menambah pengetahuan terkait dunia hukum. Ditambah dengan ngopi bareng, kegiatan ini dikemas dengan santai dan mengasyikkan.
Penulis: Tim KKN Desa Pringombo Universitas Tidar 2024
Editor : S Roqi