(Sumber : Penulis)
UNTIDAR
– Tim Program Kreativitas Mahasiswa Pengabdian Masyarakat (PKM-PM) dari Unit
Kegiatan Mahasiswa (UKM) Penalaran Ilmiah dan Kreativitas Mahasiswa (PELITA) Universitas
Tidar, berhasil menciptakan inovasi media literasi yang interaktif untuk
meningkatkan minat baca dan pemahaman gizi seimbang bagi anak-anak. Tim PKM-PM PELITA
UNTIDAR terdiri dari Mira Dian Naufalina, M.Gizi,. sebagai pembimbing, Ardihan
Abrar (S1-Gizi) sebagai ketua dan Rahma Ade Triana (S1-Pendidikan Bahasa dan Sastra
Indonesia), Miftahhatul A'ini (S1-Ilmu Admnistrasi Negara), dan Riska
Fitria (S1-Ilmu Komunikasi) sebagai anggota. Meski berasal dari program
studi yang berbeda, tim PKM-PM PELITA UNTIDAR berkomitmen dalam menciptakan
media literasi bernama Play Book Nutrition. Istilah tersebut berasal dari
dua satuan makna dalam bahasa Inggris, yaitu play book yang berarti buku
permainan dan nutrition berarti gizi. Play Book Nutrition
diartikan sebagai buku permainan tentang gizi.
Play
Book Nutrition merupakan media baru dan unik karena memiliki
perbedaan dari buku konvensional sebelumnya. Selain berisi bacaan tentang gizi
seimbang, terdapat media literasi interaktif berupa permainan di dalamnya. Permainan
tersebut dikolaborasikan dengan edukasi gizi seimbang yang mudah dipahami oleh
anak-anak, diantaranya puzzle mengisi piring, menempel jenis makanan,
roda pemutar buah dan sayur, serta labirin lauk. Edukasi mengenai gizi seimbang
turut diselipkan dalam permainan interaktif. Kehadiran permainan interaktif
dapat mengusir kejenuhan saat belajar dan meningkatkan kreativitas pada
anak-anak dalam menyelesaikan ragam permainan yang tersedia.
Tentunya,
disesuaikan dengan kebutuhan belajar pada abad 21 mengenai kemampuan
menyelesaikan masalah atau problem solving yang perlu dimiliki generasi
muda untuk menghadapi persoalan teknologi. Berbicara teknologi, Play Book
Nutrition menghadirkan peran teknologi dengan adanya QR code yang
dapat dipindai melalui bantuan orang dewasa. Hasil pindaian akan terhubung pada
sebuah situs bernama Generasi Emas Sehat dan Cerdas (GEMAS) yang berisi video
edukasi tentang gizi seimbang dan dapat diakses secara gratis. Video tersebut
bersifat series dengan tajuk Berpetualang di Dunia Gizi yang
terdiri dari empat episode, diantaranya Isi Piringku, Makanan Pokok, Lauk Pauk,
serta Sayur dan Buah.
Media
literasi ini memberikan terobosan baru mengenai preferensi literasi yang
memiliki beragam manfaat. Play Book Nutrition dapat meningkatkan minat
baca pada anak-anak, melatih kemampuan pemecahan masalah atau problem
solving, sekaligus edukasi tentang gizi seimbang berbasis teknologi. Kehadiran
Play Book Nutrition menjadi alternatif dalam mendukung literasi gizi
seimbang pada anak-anak.
Penulis: Rahma Ade Triana
Editor: Salma Nurhaliza