sumber : penulis

Mahasiswa UNTIDAR yang tergabung dalam tim Program Penguatan Kapasitas Organisasi (PPKO) Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) PELITA, telah berhasil melaksanakan kegiatan sekolah hutan sistem agroforestri dan praktik penanaman tanaman obat di Bukit Sleker Asri, Desa Gandusari.


Agroforestri merupakan sistem pengelolaan lahan terpadu yang menggabungkan tanaman kehutanan dengan tanaman pertanian. Sistem ini memiliki banyak manfaat, seperti meningkatkan kesuburan tanah, memperbaiki struktur tanah, dan meningkatkan produktifitas lahan. Verjunnea, selaku Ketua PPKO UKM PELITA, menjelaskan bahwa penerapan sistem agroforestri merupakan solusi tepat untuk meningkatkan pendapatan masyarakat sekitar Bukit Sleker Asri.


"Setelah melakukan observasi di tujuh hari pertama, kami menemukan banyak lahan yang belum dimanfaatkan secara optimal. Hal ini dikarenakan sebagian besar masyarakat hanya memanfaatkan lahan dengan satu jenis komoditas, seperti kopi contohnya," Jelas Verjunnea.


“Penerapan sistem agroforestri merupakan solusi yang kami yakini mampu memperbaiki permasalahan tersebut,” tambahnya.


Kegiatan sekolah hutan dilaksanakan pada Minggu, 21 Juli 2024 dan diikuti oleh berbagai kelompok, termasuk kelompok sekolah hutan, kelompok agroforestri, relawan, tim monitoring dan evaluasi, serta dosen pendamping. Gunawan selaku pemateri, memberikan pelatihan tentang teknik pembibitan dan penanaman tanaman obat.


sumber : penulis 


Tim PPKO UKM PELITA dan masyarakat setempat menargetkan penanaman sejumlah 500-1000 bibit. Ketua Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Desa Gandusari, Mualim, menyampaikan terima kasih atas program ini.


"Saya atas nama warga juga pemerintah Desa Gandusari mengucapkan banyak terima kasih atas program pengadaan dan penanaman bibit kehutanan yang dilaksanakan mahasiswa Universitas Tidar, semoga penanaman tanaman ini dapat bermanfaat untuk kelestarian lingkungan Desa Gandusari," Ujar Mualim.



Penulis: Zanuba Azizah Rahmawati

Editor: Elgafa Royfasa Intaqwa Awallintar

Layouter: Farikhatul Hidayah






Post a Comment

Lebih baru Lebih lama